SolidWorks VS Plate 'n' Sheet


Manakah yang lebih powerful diantara kedua software ini dalam hal membantu pekerjaan fabrikasi (Fabrication) lembaran plat logam (Plate sheet metal), SolidWorks ataukah Plate 'n' Sheet?

Solusi Serba Serbi kali ini akan membincangkan seputar kedua software yang sangat membantu dalam pekerjaan fabrikasi, yaitu SolidWorks dan Plate 'n' Sheet. 

Sebagai seorang yang pernah berkecimpung di bidang konstruksi, tentu anda tidak asing lagi dengan lembaran-lembaran plat logam seperti gambar dibawah ini. Lembaran-lembaran plat logam yang ada dipasaran umumnya berukuran 4' x 8', 5' x 20', 6' x 20' (Panjang x lebar) dan tebel antara 1,2 mm samapai 100 mm. 

Demi mengurangai limbah potongan logam yang terlalu banyak (Scrap) maka diperlukan cutting plan untuk memaksimalkan pemakaian plat-plat logam tersebut. Solidworks dan Plate 'n' Sheet bisa digunakan untuk membuat cutting plan tersebut.


Lembaran-lembaran Plat Logam 

Sebuah Plat yang sedang dan telah di Roll menggunakan mesin Rol (Roller Machines)

Berikut ini merupakan fabrikasi hasil dari pekerjaan konstruksi yang telah dipasang/didirikan dari lembaran-lembaran plat logam tersebut


Untuk meralisasikan bangunan konstruksi menjadi bentuk yang diinginkan seperti bentuk cones, cylinders, elbow, screw dll, diperlukan software pembantu agar memaksimalkan pekerjaan dari segi waktu. Juga, hasil pembentukan lembaran plat agar lebih akurat dan presisi.

Seperti kalkulator, SolidWorks dan Plate 'n' Sheet juga hampir memiliki prinsip yang sama dengan kalkulator yaitu mempersingkat waktu perhitungan-hitungan yang rumit. Berikut adalah sebuah tangki dengan dimensi yang diketahui seperti gambar di bawah ini.
Tangki di atas menampilkan bentuk Cylinder pada bagian atas dan Cone
pada bagian bawah. Plat yang digunakan adalah plat dengan ketebalan 4 mm.

Langsung saja saya akan menampilkan pembuatan cutting plan dari tangki tersebut















Tahap-tahap di atas dapat saya jelaskan bahwa SolidWorks menampilkan bentuk yang lebih real dan sesuai dengan kondisi lapangan dibanding Plate 'n' Sheet. namun SolidWorks memerlukan skill lebih yang harus kita miliki untuk bisa membuat model 3D-nya terlebih dahulu. Sedangkan Plate 'n' Sheet hanya dengan meng-input dimensinya, maka mal bentuk dari dimensi yang kita inginkan dapat langsung ditampilkan tanpa perlu skill untuk menguasai software ini.

Demikian pembahasan singkat saya mengenai kedua Software tersebut. Semoga bermanfaat


Share:

Popular Posts

Followers

Labels

Blog Archive

Recent Posts